Tempat Ngopi Sambil Menikmati Senja Syahdu Jogja

Kalau kamu lagi di Jogja dan pengen cari tempat asyik buat nongkrong sambil menikmati suasana alam yang hijau, coba deh mampir ke Ijo Kuliner Candi Ijo.

Sesuai namanya, lokasi tempat ini memang berada tidak jauh dari tempat wisata Candi Ijo dan Tebing Breksi.

Nama tempatnya aja udah nunjukin suasana yang bakal kamu temuin, yaitu nuansa hijau yang menenangkan.

Pokoknya di sini kamu bisa ngopi sambil menikmati senja yang syahdu banget.

Pemandangan dan Suasana

Ijo Kuliner Candi Ijo ini emang keren banget, apalagi kalo pas sore hari atau menjelang senja.

Tempatnya emang keren banget, apalagi kalo pas sore hari atau menjelang senja.

Kalau pas bulan puasa, ini juga salah satu tempat ngabuburit yang saya rekomendasikan.

Apalagi lokasinya tidak terlalu jauh dari pusat kota Yogyakarta, atau dari sekitar pinggiran Sleman.

Kamu bisa duduk santai sambil lihat pemandangan ijo-i jo yang menyegarkan mata.

Ditambah lagi, kalo malam, lampu-lampu yang dipasang di sekitar tempat makin nambah kesan romantis dan nyaman.

Jadi cocok banget buat nongkrong berdua sama pasangan atau sekadar hangout bareng temen-temen.

[ Baca Juga: 33+ Kuliner Yogyakarta Yang Enak Ini Bikin Saya Pengen Kesana Lagi! Dan… Lagi! ]

Layanan dan Fasilitas Ijo Kuliner Candi Ijo

Selain suasana yang oke banget, layanan di salah satu tempat makan yang memiliki pemandangan Indah ini juga patut diacungi jempol.

Pelayanannya ramah dan cepat, jadi nggak bikin kamu nunggu lama buat pesen makanan atau minuman.

Kecuali pas bulan ramadan ya, karena memang tempatnya rame, dan semua makan bebarengan, jadi mungkin akan sedikit lambat.

Saya memakluminya sih, karena memang staf yang ada di salah satu tempat kuliner Jogja ini tidak terlalu banyak.

Yang lebih asik lagi, di sini ada fasilitas free wifi, jadi buat kamu yang pengen tetap terkoneksi dengan dunia maya.

Menunggu makanan pun tidak akan bosan, karena kamu bisa banget internetan sambil menunggu pesanan.

Jika pesanan sudah datang pun, kamu tetap bisa menikmati ngopi atau makan di sini sambil online.

[ Baca Juga: Kunjungi Kuliner Legendaris Jogja Kopi Klotok ]

Menu and Harga Ijo Kuliner Candi Ijo

Menu and Harga Ijo Kuliner Candi Ijo Terbaru 2024

Pilihan Makanan dan Minuman

Yang pasti, ngopi atau makan di tempat ini nggak bakal bikin kantong bolong.

Harganya relatif terjangkau dan ada banyak pilihan makanan dan minuman yang bisa kamu coba.

Mulai dari teh panas yang harganya cuma 4000, pop ice seharga 5000, sampai camilan seperti pisang goreng atau mendoan yang masing-masing cuma sekitar 2000-5000 per porsi.

Pilihan Makanan dan Minuman

Rekomendasi Hidangan

Kalau bingung mau pesen apa, coba deh beberapa rekomendasi hidangan favorit di Ijo Kuliner Candi Ijo.

Ada Nasi Goreng Special Telur yang harganya pas di kantong dan rasanya juara, atau kamu juga bisa mencoba Nasi Magelangan yang enak banget.

Rasanya yang mantap bakal bikin kamu ketagihan dan pasti pengen balik lagi ke sini.

Perkiraan Tarif dan Pengeluaran

Berbicara soal harga, untuk makan di tempat ini, kamu bisa keluarin uang sekitar 1-25 ribu per orang.

Jadi, buat kamu yang lagi di Jogja dan lagi nyari tempat makan enak tapi nggak bikin kantong kering, Ijo Kuliner Candi Ijo bisa jadi pilihan yang pas banget.

[ Baca Juga: Menikmati Kelezatan Mangut Lele Mbah Marto: Kuliner Istimewa Yogyakarta ]

Lokasi dan Akses Ijo Kuliner Candi Ijo

Tempatnya juga mudah diakses dan nggak terlalu jauh dari pusat kota Jogja.

Lokasinya ada di Nglengkong, Sambirejo, Prambanan, Sleman Regency, Special Region of Yogyakarta 55572, Indonesia.

Jadi, setelah puas makan atau ngopi di sini, kamu juga bisa langsung mampir ke Candi Ijo atau Tebing Breksi yang nggak jauh dari tempat ini.

Rekomendasi Tempat Berburu Sunset dan Senja Di Jogja

Jadi, kesimpulannya, kalau kamu lagi di Jogja dan lagi pengen cari tempat nongkrong yang asyik, nyaman, dan nggak bikin kantong bolong, coba deh mampir ke Ijo Kuliner Candi Ijo.

Suasana hijau yang menenangkan, pemandangan yang indah, layanan yang ramah, dan harga yang terjangkau bakal bikin pengalaman ngopi atau makan kamu jadi lebih istimewa.

Jadi, nggak ada salahnya nyobain tempat ini pas lagi di Jogja, ya!

21+ Villa Murah Di Amed Karangasem Bali Dengan Private Pool

Apakah kamu cari rekomendasi private villa murah di sekitar Amed Karangasem Bali dengan atau tanpa private pool?

Tenang saja, kali ini catperku.com akan berbagi review dan rekomendasi beberapa villa tersebut.

Mulai dari villa yang harganya murah, hingga private villa di amed karangasem dengan pool / kolam renang atau tidak.

Rekomendasi Villa Murah Di Amed Karangasem Bali Dengan Private Pool

Berikut ya daftarnya untuk kamu pilih sebelum berangkat liburan ke Amed Bali!

The Griya Villas and Spa

Rekomendasi Villa Murah Di Amed Karangasem Bali Dengan Private Pool
Rekomendasi Villa Murah Di Amed Karangasem Bali Dengan Private Pool

Kali ini saya tak ingin menginap di tempat biasa saja, setelah capek menjelajah beberapa tempat wisata yang wajib dikunjungi di Bali.

Apalagi sekarang saya lebih sedang ingin bersantai saja.

Jadilah akhirnya memilih untuk menginap di sebuah villa mewah dengan private pool yang berada di Amed Bali Timur.

Namanya The Griya Villas And Spa, sebuah villa di Amed yang lokasinya strategis karena tak jauh dari dua titik snorkeling di Amed.

Kamu juga bisa membaca review villa ini disini: https://catperku.com/review-the-griya-villas-and-spa-amed/

Atau bisa juga tonton video blog review dibawah ini:

 

Harga Mulai Dari 2,6 Juta Per Malam, Booking / Pesan The Griya Villas And Spa Di Agoda

Alamat : Jalan Desa Bunutan , Amed, Karangasem – Bali, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, 80852 ( Lokasi Di Google Maps )

Aquamarine Beach Villas

Aquamarine Beach Villas Amed ini berada dekat pantai dan memiliki private pool atau kolam renang pribadi yang menghadap langsung ke laut.

Tempat ini cocok untuk kamu yang mencari private villa di amed karangasem untuk honeymoon atau sekedar staycation.

Harga Mulai Dari 803 ribu Per Malam, Booking / Pesan Aquamarine Beach Villas Di Agoda

Fasilitas :

  • Airport transfer
  • Car park
  • Shuttle service
  • Free Wi-Fi in all rooms!
  • Game room
  • Bar
  • Laundry service
  • Restaurants

Alamat : Jalan Bunutan-Seraya, Abang, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, 80852 ( Lokasi Di Google Maps )

Review Pengunjung:

Kirana Homestay – Leaf Bungalow

Kirana Homestay – Leaf Bungalow adalah private villa di amed karangasem yang menawarkan tempat parkir mobil gratis.

Ini adalah penginapan villa pribadi yang nyaman terletak Amed di Bali, properti ini menempatkan Anda dekat dengan atraksi dan pilihan tempat makan yang menarik.

Misalnya Teluk Jemeluk, Sunset Point dan beberapa tempat menarik lainnya di Amed.

Fasilitas :

  • Car park
  • Free Breakfast free
  • Balcony or terrace
  • Garden or backyard
  • Smoking area
  • Kitchen
  • Stove
  • Refrigerator / Kulkas

Alamat : Jalan I Ketut Natih, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, 80852 ( Lokasi Di Google Maps )

Harga Mulai Dari 200 ribu Per Malam, Booking / Pesan Kirana Homestay – Leaf Bungalow Di Agoda

Villa Sinar Cinta

Salah satu villa murah di amed karangasem bali yang bisa kamu coba. Berikut beberapa review pengunjung di Google yang pernah menginap disini.

Villa Sintar Cinta is heaven on Earth! We didn’t want to go anywhere else when we stayed here because we had everything we needed. The pool is delightful, set in a shady garden of flowering plants and banana palms. The beach is at your doorstep, and there are warungs and cafes just a stroll down the beach in one direction or down Jalan Merasti towards Mt Agung. The staff are amazing – so helpful and charming – and the host, Mary, is welcoming and generous. The house and pavilion provided us with ample accommodation for a lovely, lazy holiday. We couldn’t believe the views of ocean, mountains and fields, and the sunsets, moonrises and sunrises seen from upstairs blessed us every day. – Sue Gillett

 

Villa Sinar Cinta is a beautiful traditional luxury villa in the North East of Bali in Amed. It is located right on the beach, has a large private pool and 3 large suites, which are all en-suite. The villa is clean and well-maintained by friendly local staff, who bring a traditional ambience to the place and can assist in anything you need. It is a perfect stay for families or couples looking for a traditional villa surrounded by nature and mountains, with breathtaking views of Mount Agung and Bukit seen from the villa. The sun rises at the beach in-front of the villa which makes for a magical morning.

Amed is one of my favourite places in Bali after visiting 4 times over 3 years, and this villa is perfectly located to explore the area. From here you can go to Sunset Point (stunning bar and restaurant views), relax at Amed Beach, snorkel/dive at Japanese Ship Wreck Point and visit the many bars at night which hosts live music. Additionally, you can visit the famous Gates of the Heaven and Lahangan Sweet.

I would totally recommend this villa if you are looking to stay in Amed, you will find both the villa and the area exceptional. – Yacob Siadatan

Alamat : Amed, Karangasem, Jl. Melasti No.7, Purwakerti, Kec. Abang, Kabupaten Karangasem, ( Lokasi Di Google Maps )

Villa di Amed

Ini adalah villa murah di amed bintang 3 dengan harga mulai dari 400 ribuan untuk kamu yang ingin menikmati suasana dengan budget yang tidak terlalu mahal.

Fasilitas :

  • Airport transfer
  • Bicycle rental
  • Car park
  • Free Wi-Fi in all rooms!
  • Spa
  • Swimming pool [outdoor]
  • Front desk [24-hour]
  • Check-in/out [express]

Harga Mulai Dari 400 ribu Per Malam, Booking / Pesan Villa di Amed Di Agoda

Alamat : Jl. Raya Lipah, Bunutan, Abang, Kabupaten Karangasem, Bali , Amed, Karangasem, Bali, Indonesia ( Lokasi Di Google Maps )

Bali Marina Villas Amed

Ini adalah salah satu villa di Amed Karangasem Bali dengan private pool yang bisa kamu coba kalau sedang liburan ke daerah Bali Timur ini.

Hanya ada beberapa villa, jadi Bali Marina Villas Amed ini lumayan sering full booked.

Booking / Pesan Bali Marina Villas Amed Di Agoda

What a little paradise! The rooms are comfortable and beautiful. I was facing the infinity pool that leads directly into the sea. You can hear the ocean during the night and it was super relaxing. The staff are so friendly, speak perfect English, and gave me few scooter rides into town. The night includes breakfast: there are many options from pancakes to eggs, smoothies, fresh fruits. Thank you for the wonderful stay. You are all amazing and I wish you tons of success now that Tourism and Bali is open again! Maria – Maria Jose Malpartida

Beautiful Villas and superb scenic view.. up in a hill, with a view of Amed Beach and flowery garden at the background. At morning, we can watch people playing with sailboat while fishermen coming back from the sea. The bathroom is super comfortable, Bali Style.. perfect to enjoy after Diving around this area. Even in pandemic time, the facilities were still in good conditions, thanks to the friendly and helpful staffs. The only minus is we have to walk upstair to the villas, not recommended for older people. And, lastly, if you don’t like cat (like my wife), ask the staffs to hold Luna the cat. She loves to follow the customer around, but it’s actually quite cute.. – Suwardi Setiawan

Alamat : Bunutan, Abang, Karangasem Regency, Bali , Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, ( Lokasi Di Google Maps )

Bintang Beach Villas

Hotel / villa murah di amed yang tenang, terletak di pusat wisata memiliki taman yang indah, dan kamar-kamar yang bersebelahan dengan pemandangan laut, hingga kolam renang di dekat pantai.

Harga Mulai Dari 495 ribu Per Malam, Booking / Pesan Bintang Beach Villas Di Agoda

Alamat : Jln. Raya Lipah-Amed,, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, ( Lokasi Di Google Maps )

Villa Coral Amed Di Karangasem Bali

Salah satu hotel / villa murah di amed karangasem bali yang memiliki fasilitas barbeque dan pantai pribadi.

Berlokasi di dekat Teluk Lipah, penginapan santai yang dikelilingi taman tropis ini berjarak 2,6 km dari Pantai Jemeluk, 4 km dari Pantai Amed, dan 4,8 km dari Dream Divers Bali.

Harga Mulai Dari 679 ribu Per Malam, Booking / Pesan Villa Coral Amed Di Agoda

Fasilitas :

  • Airport transfer
  • Car park
  • Shuttle service
  • Free Wi-Fi in all rooms!
  • Private beach
  • Check-in/out [express]
  • BBQ facilities
  • Cash withdrawal

Alamat : Jl. I Ketut Natih, emeluk, Purwokerti, Karangasem, Kecamatan Abang, Bunutan, Amed, Karangasem, Bali. ( Lokasi Di Google Maps )

Anugerah Villas Ocean View

Parkir mobil dan Wi-Fi di Anugerah Villas Ocean View selalu gratis, sehingga kamu dapat tetap berhubungan dan datang dan pergi sesuka Anda.

Lokasi sangat strategis di bagian Amed di Bali, hotel / villa ini cukup dekat dengan atraksi dan banyak pilihan tempat makan yang menarik.

Harga Mulai Dari 209 ribu Per Malam, Booking / Pesan Anugerah Villas Ocean View Di Agoda

Fasilitas :

  • Airport transfer
  • Bicycle rental
  • Valet parking
  • Pets allowed
  • Swimming pool [indoor]
  • Spa
  • Shuttle service
  • Free Wi-Fi in all rooms!

Alamat : Jalan Raya Bunutan Lipah Amed, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, ( Lokasi Di Google Maps )

Tradisi Beach front villas

Kamar dasar standar yang luas. Terdapat fasilitas mandi air hangat / panas.

Sarapan termasuk, pilihan bagus, makanan enak.

Pemandangan langsung ke laut dari restoran. Staf yang sopan dan membantu.

Kolam renang yang bersih dan lahan yang indah.

Kamar ber-AC dan suara ombak akan membuat kamu tidur nyenyak.

Pilih villa murah di amed karangasem bali tepi pantai ini agar pengalaman lebih menyenangkan.

Harga Mulai Dari 209 ribu Per Malam, Booking / Pesan Tradisi Beach Front Villas Di Agoda

Alamat : Jalan Amed Bunutan Karangasem Bali, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia ( Lokasi Di Google Maps )

Classic Beach Villas Amed

Harga villa cukup murah, lokasi dekat denga pantai.

Harga Mulai Dari 375 ribu Per Malam, Booking / Pesan Classic Beach Villas Di Agoda

Alamat : Jalan I Ketut Natih, Amed, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia ( Lokasi Di Google Maps )

Double One Villa and Restaurant

Harga Mulai Dari 200 ribu Per Malam, Booking / Pesan Double One Villa and Restaurant Di Agoda

Alamat : Jalan Raya Bunutan, Karangasem, 80852 Amed, Indonesia, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, ( Lokasi Di Google Maps )

Bali Bhuana Villas

Tempat yang bagus untuk menginap, villa murah di amed dengan layanannya luar biasa.

Vila-vila memiliki AC, bersih dan memiliki semua yang kamu butuhkan.

Terdapat kolam renang indah dan memiliki pemandangan laut yang menakjubkan.

Tuan rumah selalu membantu dan membuat kunjungan kami tak terlupakan.

Hotel ini hanya 10 menit berjalan kaki dari akses ke pantai di mana kita bisa melakukan snorkeling 10 meter dari pantai dan melihat ikan dan kura-kura berwarna-warni.

Harga Mulai Dari 371 ribu Per Malam, Booking / Pesan Bali Bhuana Villas Di Agoda

Alamat : Jalan amed – bunutan, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, ( Lokasi Di Google Maps )

Sukun Babonsay Villas Amed Karangasem Bali

Tempat yang pas untuk menginap di Amed.

Memiliki kamar besar, super bersih dan sangat terawat dengan baik.

Semuanya perlengkapan bekerja dengan sempurna (kipas angin, AC, WiFi, dll…).

Tempatnya juga termasuk dapur tempat Anda bisa memasak, dan juga tedapat kulkas besar.

Tamannya juga indah dan terawat dengan baik, sangat tenang dan damai.

Dan kolam renangnya biru bersih, Anda hanya ingin berenang di dalamnya segera setelah Anda tiba.

Lokasi cukup “strategis” untuk Amed, sangat dekat dengan beberapa warung kecil untuk makanan lokal, atau beberapa restoran lain untuk makanan barat.

Pantai bisa dijangkau dengan hanya berjalan kaki saja.

Harga Mulai Dari 610 ribu Per Malam, Booking / Pesan Sukun Babonsay Villas Di Agoda

Alamat : Jalan Raya Lipah, Bunutan, Abang, Kabupaten Karangasem, Bali 80852 – Indonesia , Amed, Karangasem ( Lokasi Di Google Maps )

Di Abian Resort Villa Di Amed Karangasem bali

Villa di amed dengan private pool yang terletak di tengah taman yang rimbun.

Properti dengan suasana tenang ini berjarak satu menit berjalan kaki dari pantai terdekat yang menghadap ke Laut Bali.

Kamar berupa bungalow yang luas memiliki perabotan kayu dan lantai keramik.

Terdapat Wi-Fi gratis dan kamar mandi en suite, ditambah teras; beberapa memiliki pemandangan taman dan/atau kolam renang.

Menyediakan sarapan dan parkir gratis. Juga ada taman dengan kolam renang outdoor dan kursi berjemur.

Di Abian Resort juga memiliki restoran yang menyajikan masakan lokal dan internasional.

Harga Mulai Dari 733 ribu Per Malam, Booking / Pesan Di Abian Resort Di Agoda

Alamat : Jalan Raya Lipah, Lipah Bunutan, Amed, Amed, Karangasem, Bali, Indonesia, ( Lokasi Di Google Maps )

Mangga Villa Beach Di Amed Bali

Tempat

Pantai Indrayanti The Best Beach In Daerah Istimewa Yogyakarta

Pantai Indrayanti the best beach in Daerah Istimewa Yogyakarta, paling populer Di Gunung Kidul Jogja!? Berapa harga tiket masuk tempat wisata ini? Temukan informasi dan panduan lengkap liburan ke pantai di Gunung Kidul ini dengan baca tulisan ini!

Pantai Indrayanti adalah salah satu pantai yang terletak di di Gunung Kidul yang dikenal juga dengan nama Pantai Pulang Syawal.

Meskipun demikian, tempat wisata di Jogja berupa pantai ini lebih terkenal dengan nama Pantai Indrayanti.

Apakah kamu tertarik untuk berkunjung kesini?

Berikut beberapa vlog / video blog yang bisa ditonton hingga informasi penting yang perlu kamu ketahui sebelum berkunjung ke pantai ini!

Beberapa Video Drone, Hingga Touring Rute Ke Pantai Indrayanti / Pantai Pulang Syawal Jogja

Pantai Indrayanti the best beach in Daerah Istimewa Yogyakarta, paling populer Di Gunu

Pantai Indrayanti Beach yang terletak di Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta ini adalah salah satu tujuan wisata populer.

Selain pantainya yang memang cantik, tiket masuk ke pantai yang murah, plus aksesnya juga mudah.

Jadi nggak heran lagi kalau setiap harinya pantai ini selalu dipenuhi pengunjung.

Silahkan dilihat sampai selesai, jangan lupa like, share dan subscribe!

Video Drone Pantai Indrayanti Jogja

 

 

Solo Riding Ke Pantai Indrayanti Lewat JLS

Ini adalah kali pertama saya solo riding touring melewati jalur lintas selatan Jawa yang berada di Gunungkidul Jogja ke arah Pantai Indrayanti / Pulang Syawal Yogyakarta.

Agak kaget juga kalau ternyata jalurnya mulus halus dan nyaman untuk dilewati.

Namun yang perlu diperhatikan adalah ketika mendekati daerah wisata pantai di Gunungkidul, ternyata lalu lintas lumayan padat dan bahkan ada jalur yang macet.

Lho, emangnya macet karena ada apa? Tonton saja videonya ya!

Kali ini saya melewati jalur lintas selatan Pulau Jawa yang berada di Jogja untuk menuju ke Pantai Indrayanti. Jalurnya mulus, dan sepi banget 🙂

 

 

 

Pantai Indrayanti Atau Pulang Syawal Sih Namanya?

Awalnya saya sempat bingung ketika mencari informasi tentang pantai di Gunung Kidul ini.

Soalnya pantai ini memiliki dua nama.

Satu yang resmi diakui pemerintah, satu yang lebih banyak di kenal masyarakat.

Kamu sendiri lebih senang mengenal pantai ini dengan apa?

 

Sejarah Asal Usul Pantai Indrayanti / Pulang Syawal Jogja

Sebenarnya nama resmi yang diberikan oleh pemerintah adalah Pantai Pulang Syawal.

Namun dari sejak lama nama branding yang lebih dekat dengan pengunjung pantai adalah Pantai Indrayanti.

Sejarah nama tersebut sebenarnya cukup inik, karena namanya diambil dari pemilik warung / resto Bapak Indra dan Ibu Yanti yang berada di dekat pantai.

Entah benar atau tidak sejarahnya, saya rasa tidak perlu ditelusuri.

Kunjungi saja pantai yang berada di kawasan Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta ini, dan nikmati pesona keindahanya.

Keindahan, Hingga Suasana Pantai Indrayanti The Best Beach Di Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta

Kawasan pantai, pasir putih yang terhampar di sepanjang pantai tentu daya tarik utamanya.

Ya, pantai ini memiliki hamparan pasir putih yang halus, memanjang di sepanjang bibir pantai.

Bermain pasir, atau sekadar rebahan di pantai beralas tikar bisa menjadi pilihan ketika air laut sedang surut.

Jika air laut sedang agak pasang dan ombak tidak terlalu besar, bermain main air ditepian pantai juga bisa jadi pilihan.

Namun ketika ombak sedang besar, sebaiknya jangan coba coba berenang, karena berbahaya.

Mencicipi Kuliner Setempat

Jogja memang pusatnya kuliner, tak terkecuali area disekitar Pantai Indrayanti the best beach in Daerah Istimewa Yogyakarta ini.

Silahkan cicipi kuliner yang bertebaran disekitar pantai ini.

Ada banyak pilihan makanan yang bisa dicoba.

Biasanya juga ada yang menjual ikan bakar segar yang baru ditangkap nelayan.

Pastikan juga untuk bertanya harga makanan sebelum membelinya ya.

Nongkrong Di Gazebo Dekat Pantai Indrayanti Beach

Nongkrong Di Gazebo Dekat Pantai

Untuk kamu yang tidak suka kepanasan, atau memang sekedar ingin menikmati suasana, bisa bersantai di Gazebo yang ada di dekat pantai.

Tinggal beli minuman berupa kopi, teh atau kelapa muda, kamu bisa relaksasi di gazebo yang ada.

Tentu saja dengan ditemani suara deburan ombak, dan suara angin laut yang menenangkan.

Saking nyamannya, angin sepoi sepoi yang menerpa gazebo tadi mungkin saja bisa membuat kamu ketiduran.

Biasanya, ini adalah aktivitas favorit saya setelah seharian lelah touring naik motor. Mungkin kamu tertarik mencobanya?

Harga Tiket Masuk Ke Pantai Indrayanti Beach Gunung Kidul

Harga tiket masuk ke tempat wisata ini bisa dibilang tergolong murah, untuk daftar lengkapnya adalah sebagai berikut:

  • Harga Tiket Masuk Weekday : IDR 15.000
  • Harga Tiket Masuk Weekend : IDR 30.000
  • Tarif Parkir Motor : IDR 4000-5000
  • Tarif Parkir Mobil : IDR 15.000.

Tiket masuk ke Pantai Indrayanti diatas sudah termasuk beberapa pantai lain yang berada di dekatnya, jadi bisa dibilang sangat value for money.

Fasilitas Pantai

Dengan tiket masuk ke Pantai Indrayanti Yogyakarta yang tergolong murah, fasilitasnya cukup lengkap seperti :

  • Toilet / Kamar mandi
  • Warung / Cafe di sekitar pantai
  • Tempat parkir motor dan mobil
  • Hotel atau penginapan untuk yang mau bermalam
  • Gazebo untuk bersantai di dekat pantai

Rute Cara Pergi Ke Pantai Indrayanti Beach Gunung Kidul

Rute Cara Pergi Ke Pantai Indrayanti Beach Daerah Istimewa Yogyakarta Gunung Kidul Jogja

Ada banyak cara untuk pergi ke pantai ini, mulai dari naik kendaraan pribadi, sewa motor atau dengan menggunakan jasa travel agent setempat.

Jika menggunakan kendaraan pribadi dengan asumsi keberangkatan dari pusat kota Jogja ( Titik Nol Kilometer Jogja ), rute yang bisa dilewati adalah sebagai berikut ini:

  • Lewat Imogiri Start Titik Nol Kilometer Jogja – Jl. KH. Ahmad Dahlan toward – Jl. Brigjend Katamso – Jl. Sisingamangaraja lewati Indomaret Sisingamangaraja (di sisi kanan) – Jl. Imogiri Barat – Jl. Imogiri – Jl. Siluk Panggang – Jl. Panggang – Jl. Raya Panggang Wonosari – Jl. Pantai Sel. Jawa – Pantai Indrayanti Beach Jogja ( Rute di Google Maps selengkapnya disini ).
  • Lewat Wonosari Start Start Titik Nol Kilometer Jogja – Jl. KH. Ahmad Dahlan – Jl. Panembahan Senopati – Jl. Gedongkuning – Jl. Wonosari – Jl. Nasional III –  Jl. Baron – Guyangan – Pantai Indrayanti Beach ( Rute di Google Maps selengkapnya disini ).

Hotel Dekat Pantai Indrayanti Beach Gunung Kidul

Dibawah ini adalah beberapa hotel murah terletak di dekat Pantai Indrayanti the best beach in Daerah Istimewa Yogyakarta mulai dari seratus ribuan:

  • Radika Paradise Villa & Cottage, Dekat Pantai Indrayanti Jogja, Jl. Pantai Sel. Jawa, Pantai, Tepus, Kec. Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 384.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • Rock Garden Homestay & Resto, Pantai Sundak Timur, Jl. Pantai Sel. Jawa, Pantai, Tepus, Kec. Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 213.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • The Royal Joglo, Area Hutan, Ngestirejo, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 286.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • Omah Sundak, RT.04/RW.009, Pule Gundes II, Sidoharjo, Kec. Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 250.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • Griya Mutiara Lodging, Pantai Sundak, Desa Pulegundes, Sidoharjo, Tepus, Pule Gundes II, Sidoharjo, Kec. Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 270.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • Penginapan GRIYAwatukelir, Indrayanti Beach, Pantai, Tepus, Kec. Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 229.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • Penginapan Putra Darma, Jl. Pantai Sel. Jawa, Pantai, Tepus, Kec. Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 249.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • SPOT ON 90276 Mayasari Guesthouse, Area Hutan, Ngestirejo, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 106.000 ( Lokasi Di Google Maps )
  • Hotel Kampoeng Drini, Dekat dengan Pantai Drini ( di belakang hotel pas ), Jl. Drini Tim., Wonosobo, Banjarejo, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Harga per malam mulai dari IDR 165.000 ( Lokasi Di Google Maps )

Tips Berkunjung Ke Tempat Wisata Pantai Ini

Beriktu ini beberapa tips agar berkunjung kesini semakin nyaman, aman dan menyenangkan.

  • Kunjungi juga pantai pantai yang ada di dekat Pantai Indrayanti the best beach in Daerah Istimewa Yogyakarta ini. Karena memang ada cukup banyak pantai lain yang berada di dekatnya.
  • Sebaiknya tidak berenang, karena meski terlihat tenang, ombak pantai ini tergolong besar karena memang bagian dari Samudera Hindia.
  • Sebaiknya tidak berkunjung ketika musim hujan atau musim angin, pasang tinggi, karena dipastikan kenyamanan berkunjung akan berkurang akibat ombak besar ( tidak bisa menikmati pasir pantai secara maksimal ).
  • Menginap satu atau dua malam akan lebih menyenangkan, karena bisa eksplore pantai lebih lama.

Nah, diatas adalah informasi mengenai tiket masuk, suasana, dan penginapan yang terletak di dekat Pantai Indrayanti / Pantai Pulang Syawal the best beach in Daerah Istimewa Yogyakarta, paling populer Di Gunung Kidul Jogja.

Semoga informasi tersebut bisa berguna buat kamu yang mau pergi liburan ke pantai di Jogja ini ya!
—–

My Instagram : instagram.com/catperku
My Travel Blog : catperku.com

Main Ke Tugu Jogja, Kamu Bisa Ngapain Aja?

Liburan ke Yogyakarta tanpa main ke Tugu Jogja? Ya pasti rasanya ada yang kurang ya.

Karena Tugu Jogja ini adalah salah satu landmark Kota Jogja yang cukup ikonik.

Bahkan ini adalah salah satu tempat liburan di Jogja yang tepat untuk membuat kenangan.

Jadi kalau kamu liburan ke Jogja, pastikan mampir ke tempat ini ya.

Lokasinya nggak begitu jauh dari Jalan Malioboro dan Stasiun Tugu kok.

Ini adalah landmark Jogja yang terkenal, karena itu hampir setiap harinya, baik low season atau high season, tempat ini pasti ramai dikunjungi oleh wisatawan.

Kebanyakan sih karena pengen selfie atau berfoto di depan landmark Jogja yang terkenal ini.

Katanya, main ke Jogja itu wajib hukumnya selfie ditempat wisata Jogja ini.

Nggak tau siapa yang bilang begitu. Saya sih meski sering main ke Jogja, tapi malah belom pernah selfie di dekat Tugu ini.

Paling sering saya cuma numpang lewat, atau sesekali nongkrong di trotoar yang ada di dekatnya.

Sesekali saya bakal makan di angkringan yang ada di dekat Tugu.

Ya, itu sih cara saya menikmati landmark sekaligus tempat wisata di dekat Jalan Malioboro ini.

Kalau kamu boleh menikmati tempat ini dengan cara yang berbeda, tak harus sama dengan cara saya menikmati tempat ini.

Namun yang jelas, ada beberapa rekomendasi cara menikmati suasana landmark jogja yang bakal saya bahas dibawah.

Tetapi sebelum itu, mari kita bahas sedikit dari Sejarah Tugu Jogja.

Belajar Sedikit Sejarah Tugu Jogja

Mari Belajar Belajar Sedikit Sejarah Tugu Jogja dulu.
Mari Belajar Belajar Sedikit Sejarah Tugu Jogja dulu.

Selain terkenal, Tugu Jogja ini juga berada di lokasi yang sangat strategis.

Berdiri persis di tengah perempatan jalan, antara Jalan A.M Sangaji, Jalan Jendral Soedirman, Jalan Pangeran Mangkubumi dan Jalan Diponegoro.

Usianya sekitar 3 abad, sehingga bisa dibilang ini adalah landmark yang merupakan saksi bisu dari sejarah kota Yogjakarta.

Disebutkan kalau tugu landmark Kota Jogja ini dibuat sekitar setahun setelah Keraton Jogja berdiri.

Dibuat untuk menggambarkan persatuan rakyat dan penguasa untuk melawan penjajahan pada masa kolonialisme.

Sebelumnya tugu ini dikenal dengan nama Tugu Golong Gilig sesuai dengan bentuk aslinya yaitu Golong yang artinya bulat, dan Gilig yang artinya silinder.

O iya, yang dimaksud dengan Tugu disini bukan Stasiun Tugu Yogyakarta yang ada di bawah ini ya!

 

Tugu yang dimaksud itu ya seperti pada video tentang Tugu Yogyakarta di bawah ini nih!

 

 

Beberapa Fakta Tentang Tugu Jogja Yang Menarik Ini Perlu Kamu Ketahui Dulu Deh!

Sebelum main kesini, mungkin kamu perlu tahu beberapa hal menarik dari keberadaan landmark sekaligus salah satu tempat wisata di Jogja yang terkenal ini.

Di dekat tugu, di salah satu sudut perempatan terdapat diorama seperti ini.
Di dekat tugu, di salah satu sudut perempatan terdapat diorama seperti ini.

1. Tugu Ini Pernah Runtuh Karena Gempa

Jogja memang cukup rawan gempa, dari sejarahnya memang terjadi beberapa kali gempa yang menggoncang kota ini.

Dan pada gempa yang terjadi tahun 1867, sempat membuat Tugu Golong Gilig atau Tugu Jogja ini runtuh.

Baru pada masa Sri Sultan Hamengkubuwono VII di tahun 1889 Tugu yang sampi sekarang menjadi landmark jogja ini dibangun kembali.

2. Tingi Tugu Berubah Dari Aslinya

Pada awal pembuatan tugu, tingginya sekitar 25 meter, sampai kemudian runtuh karena gempa.

Namun kemudian setelah dibangun kembali, tinggi tugu di Jogja ini hanya sekitar 15 meter saja.

Bukan cuma tingginya yang berubah, namun bentuk tugu juga berubah, puncaknya menjadi runcing.

3. Tugu Ini Adalah Saksi Bisu Sejarah Jogja Selama Hampir 3 Abad

Dibangun pada tahun 1755, itu berarti tugu ini sudah berumur ratusan tahun.

Sehingga, bisa dibilang banyak sejarah dan perubahan jogja terjadi selama tugu ini berdiri.

Nggak salah kalau tempat ini menjadi landmark dan salah satu simbol penting Kota Jogja.

Main Ke Tugu Jogja, Kamu Bisa Ngapain Aja?

 

 

Tugu Jogja ini adalah salah satu tempat wisata di Jogja dekat Jalan Malioboro seperti vlog diatas.

Nah, kalau mungkin kamu mau main kesini, berikut ini adalah beberapa hal yang bisa kamu lakukan kalau main kesini.

1. Nongkrong Di Tepi Perempatan Tugu Yogyakarta Sampai Malam

Buat yang suka nongkrong, boleh saya bilang perempatan di dekat Tugu Yogyakarta ini adalah salah satu tempat favorit.

Siang pun juga bisa kalau mau nongkrong disini. Cuma harus kuat sama panasnya jogja ya.

Paling pas sih kesini ketika sore sampai malam hari.

Karena selain sudah tidak terlalu panas lagi, ketika malam tiba, disekitar sini akan banyak angkringan khas Jogja yang bisa kamu coba.

Ya, menikmati keramaian sekitar tempat ini sambil kulineran di Jogja pasti asik banget deh!

2. Bikin Video Timelapse

Ini juga merupakan salah satu spot untuk membuat video timelaps favorit saya.

Perempatan dimana tugu ini berada memang cukup rame, jadi merupakan tempat yang cocok untuk digunakan sebagai spot timelapse atau hyperlapse Jogja.

Siapa tahu ada yang lagi bikin video tentang Jogja, jangan sampai melewatkan tempat ini ya.

Selain disini, saya rekomendasikan kamu buat video timelapse di Jalan Malioboro juga.

Apalagi pas lagi car free day Selasa Wagen. Pasti epik banget tuh hasilnya!

3. Foto Dengan Latar Belakang Tugu Jogja

Orang Jogja asli mungkin banyak yang belum pernah berfoto disini.

Hayo yang orang Jogja ngaku?

Saya pun baru dua kali foto dengan latar belakang Tugu Jogja yang ikonik ini.

Alasannya bukan karena enggak mau sih sebenarnya.

Tapi karena ini adalah landmark Kota Yogyakarta yang ikonik, jadi pada waktu terbaiknya, jarang sekali tugu ini sepi.

Jadi kalau mau foto dengan latar Tugu Yogyakarta ini, harus antri lumayan lama.

Belum lagi lalu-lintas disini memang padat. Jadi harap bersabar.

Atau, kalau enggak ya tunggu tengah malam, dijamin deh baru sepi.

Malam hari, tempat ini malah makin ramai, bukan makin sepi.
Malam hari, tempat ini malah makin ramai, bukan makin sepi.

4. Belajar Tentang Sejarah Tugu Jogja Lewat Diorama

Dahulu mungkin disini hanya ada tugu saja, namun sekarang di salah satu sudut perempatan ini terdapat semacam diorama dan miniatur yang menggambarkan peta daerah sekitar Tugu Jogja.

Selain itu disini juga diceritakan sejarah singkat dari tugu ini.

Jadi kalau kamu main ke tempat wisata di Jogja yang terkenal ini, jangan cuma buat selfie aja.

Sekalian belajar sejarahnya gitu. Oke!?

5. Pacaran!

Kalau kamu Jomblo, minggir dulu ya.

Cuma beberapa kali saya main ke Jogja dan lewat Tugu ini, kadang terlihat muda mudi yang sedang berduaan.

Memang sih, tempatnya lumayan asik buat nongkrong seperti yang telah saya sebutkan.

Bisa jadi, tempat ini juga tujuan yang menyenangkan buat pasangan yang ingin menghabiskan sore hari di Jogja.

Iya nggak sih?

***

Nah, kira-kira diatas adalah beberapa hal yang bisa kamu lakukan kalau mengunjungi Tugu Jogja.

Ada yang mau nambahin? Boleh lho kalau mau ada yang mau nambahin!

Mungkin ada yang terlewat dari yang saya sebutkan.

Disini bebas untuk share pendapatnya di kolom komentar yang ada di bawah ini asal tertib dan baik! Yuk!

Jelajah Tempat Di Wisata Bengkulu Hits Populer Dan Tersembunyi

Berikut ini adalah ulasan dari travel blog indonesia catperku.com tentang daftar tempat wisata di sekitar Bengkulu yang hits, populer, maupun tersembunyi karena belum banyak yang tahu di tahun 2024.

Agar lebih mudah, akan dibagi menjadi beberapa kategori seperti wisata pantai, wisata curug / air terjun, pulau dan jenis tempat wisata di Bengkulu lainnya.

Bengkulu sendiri sebuah kota kecil yang terletak di Provinsi Bengkulu.

Kota ini menyimpan banyak pesona alam yang menakjubkan, mulai dari pantai hingga pegunungan.

Jika Kamu berencana untuk mengunjungi Bengkulu, berikut adalah beberapa tempat wisata hits, populer dan tersembunyi yang bisa Kamu jelajahi.

Daftar Tempat Wisata Pantai Di Bengkulu Dan Sekitarnya Terbaru Tahun 2024

Daftar Tempat Wisata Pantai Di Bengkulu Dan Sekitarnya Terbaru Tahun 2024
Daftar Tempat Wisata Pantai Di Bengkulu Dan Sekitarnya Terbaru Tahun 2024

Berikut selengkapnya.

Pantai Sungai Suci

 

Pantai Sungai Suci di Kabupaten Bengkulu Tengah adalah salah satu tujuan wisata populer di Provinsi Bengkulu.

Pantai Sungai Suci terletak sekitar 11 km dari pusat kota Bengkulu.

Pantai ini terkenal dengan pasir putihnya dan ombak yang cukup besar.

Keunikan pantai ini terletak pada adanya sebuah pulau kecil yang dapat dijangkau melalui jembatan gantung yang menarik.

Oleh karena itu, spot ini sering menjadi tempat foto favorit para wisatawan yang berkunjung ke sini.

Selain itu, menurut informasi dari situs web Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, pantai ini juga menawarkan pengalaman yang tak terlupakan.

Misalnya seperti menikmati suasana senja yang indah saat matahari terbenam di sore hari.

Pantai Kualo Bengkulu

Pantai Kualo di Bengkulu merupakan destinasi wisata yang pastinya harus kamu kunjungi.

Awalnya tempat ini hanya digunakan oleh nelayan tradisional untuk sandar kapal di Kelurahan Pasar Bengkulu.

Namun, sejak Pemerintah Provinsi Bengkulu membangun jalan poros sepanjang Pantai Panjang pada 2009, Pantai Kualo semakin dikenal oleh para wisatawan.

Pantai ini berjarak kurang dari 15 menit dari Pantai Panjang.

Pantai Kualo menawarkan pemandangan sunset yang sangat indah di dekat pulau yang diapit oleh muara dan pantai.

Berlokasi di jalan Bencoolen, Pasar Bengkulu, tepatnya di bagian ujung Pantai Kualo, pantai ini sangat mudah diakses.

Pantai Kualo berada di daerah Pasar Bengkulu, Sungai Serut, Kota Bengkulu, sebelah kiri sebelum jembatan Kualo dekat dengan Tugu Perjuangan.

Selain pemandangan yang indah, Pantai Kualo juga menawarkan fasilitas yang memadai, termasuk tempat ibadah dan WC.

Pantai ini juga sangat aman untuk bermain anak-anak, sehingga cocok dijadikan tempat rekreasi keluarga.

Kamu bisa berjalan-jalan di sekitar pantai untuk bermain pasir dan menikmati udara yang sejuk saat siang hari.

Tak ketinggalan, kamu juga bisa menikmati matahari terbenam pada sore hari sambil menikmati kenyamanan di kursi putih dan menggunakan kacamata hitam untuk tetap nyaman difoto.

Jangan lupa untuk memperlambat sedikit kecepatan kendaraan saat akan tiba di sana, agar tidak kelewatan untuk menikmati keindahan Pantai Kualo ini.

Pantai Linau Bengkulu

Jika kamu menyukai petualangan di dekat laut, Pantai Linau adalah tempat yang wajib dikunjungi.

Pantai ini memiliki gugusan karang dan laut yang masih alami dan cantik, dengan pasir putih dan air laut biru jernih yang memikat.

Selain menikmati keindahan alam, kamu juga bisa merasakan lezatnya hidangan seafood segar yang disajikan oleh para nelayan tradisional di sini.

Pantai Linau adalah destinasi yang sempurna untuk wisatawan yang ingin bersantai sambil menikmati keindahan alam bawah laut dan kuliner lokal yang autentik.

Pantai Jakat ( Zakat Beach ) Bengkulu

Pantai Jakat atau Pantai Zakat yang terletak di kelurahan Bajak, Kec. Teluk Segara hanya berjarak 2,7 kilometer atau sekitar 7 menit dari Kota Bengkulu melalui Jalan Bencoolen ke arah barat.

Pantai ini merupakan salah satu pantai yang mudah diakses dengan daya tarik utama berupa wahana permainan outdoor, kios kuliner dan pasir putih yang menawarkan pengalaman rekreasi yang tak terlupakan.

Bukan hanya pada akhir tahun saja, pengunjung lokal maupun domestik cukup tinggi di hari biasa.

Pantai Jakat menawarkan berbagai macam permainan air dan sarana pendukung seperti kuliner dengan harga yang terjangkau.

Harga tiket masuk ke pantai ini terbilang murah, sehingga cocok dijadikan tujuan liburan keluarga.

Kawasan wisata laut ini memiliki jam operasional yang tetap, yaitu mulai pagi hingga sore hari, dari pukul 08.00 hingga pukul 19.00 WIB.

Ada tiga jenis tiket yang tersedia, yaitu tiket normal seharga Rp7.500, tiket parkir seharga Rp3.000, dan sewa pelampung seharga Rp10.000.

Pantai Jakat sangat disukai oleh anak-anak, remaja maupun dewasa karena menawarkan nilai lebih dan keistimewaan sebagai objek wisata yang lengkap.

Selain itu, pantai ini juga menawarkan harga tiket yang terjangkau sehingga sangat cocok untuk dijadikan tujuan liburan keluarga.

Pantai Pasar Bawah

Pantai Pasar Bawah terletak di Pasar Baha Bawah, Kec. Ps. Manna.

Pantai Pasar Bawah dikenal juga sebagai Pantai Duayu Sekundang, menjadi favorit warga lokal dan wisatawan di Kabupaten Bengkulu Selatan.

Terletak sekitar 1 km dari pusat Kota Manna dan sekitar 3-4 jam perjalanan dari Kota Bengkulu, pantai ini menawarkan panorama yang sangat asri dengan bebatuan yang indah di sepanjang bibir pantai.

Sebagai kawasan wisata utama di Bengkulu Selatan, pemerintah setempat telah membangun berbagai fasilitas tambahan, seperti panggung taman bermain, kolam renang, lapangan tenis, dan jogging track.

Cocok untuk keluarga yang ingin berekreasi, terutama dengan anak-anak.

Banyak pedagang yang menjajakan makanan ringan, makanan berat, dan minuman segar di sepanjang pantai.

Pantai Pasar Bawah adalah tempat yang sempurna untuk bersantai dan menikmati keindahan alam serta kuliner khas Bengkulu.

Pantai Panjang Bengkulu

Pantai Panjang di Bengkulu terkenal sebagai salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi.

Terletak di pusat kota, pantai ini memiliki garis pantai sepanjang 7 km dan mudah dijangkau dari pusat kota.

Pantai ini terkenal sebagai pantai dengan garis pantai terpanjang di Indonesia.

Selain bermain pasir, berolahraga, dan berfoto-foto, wisatawan juga bisa berselancar di sini.

Pasir putih dan pohon cemara di area bibir pantai menjadi keunggulan tersendiri dari pantai ini.

Fasilitas bagi para wisatawan juga sudah sangat lengkap.

Waktu tempuh ke pantai ini hanya sekitar 9 menit dari pusat Kota Bengkulu.

Pantai Padang Betuah

Pantai Padang Betuah di Bengkulu memiliki daya tarik tersendiri meskipun tidak memiliki pasir putih seperti pantai-pantai lainnya.

Pantai ini memiliki tebing merah yang memisahkan kawasan perairan dan daratan.

Keunikan lainnya, terdapat danau alami yang berjarak beberapa ratus meter dari bibir pantai, sehingga membuat pantai ini semakin unik dan menarik untuk dikunjungi.

Pantai dan danau yang berada dalam satu lokasi memberikan pengalaman yang berbeda bagi para pengunjung.

Kamu bisa menikmati keindahan danau yang tenang sambil merasakan deburan ombak di pantai.

Jangan lupa untuk membawa kamera untuk mengabadikan momen tersebut.

Meskipun belum banyak fasilitas wisata yang tersedia, Pantai Padang Betuah masih bisa menjadi destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.

Pantai Lentera Merah

Pantai Lentera Merah terletak sekitar 25 km dari Kota Bengkulu.

Pantai ini dikenal karena keindahan bebatuan merah yang menyusuri bibir pantainya.

Salah satu daya tarik utama pantai ini adalah mercusuar yang menjadi ikonnya.

Pantai Lentera Merah terletak di Pulau Baai, Kota Bengkulu. Selain menikmati pemandangan laut yang indah, wisatawan juga bisa berfoto dengan latar mercusuar yang menarik.

Tidak ketinggalan, wisatawan juga bisa menikmati sunset dari pantai ini.

Langit biru yang cerah dengan mercusuar merah mencolok di gerbang Pelabuhan Baii merupakan ciri khas dari Pantai Lentera Merah.

Nama pantai ini berasal dari sebuah tiang yang terpasang di atas onggokan batu pemecah ombak.

Meskipun tidak memiliki pasir yang putih, keunikan pantai ini terletak pada bebatuan merah dan mercusuar yang menarik perhatian wisatawan.

Pantai ini patut masuk dalam daftar tempat wisata yang dikunjungi ketika berada di Bengkulu.

Daftar Tempat Wisata Air Terjun Di Bengkulu Dan Sekitarnya Terbaru Tahun 2024

Daftar Tempat Wisata Air Terjun Di Bengkulu Dan Sekitarnya Terbaru Tahun 2024
Daftar Tempat Wisata Air Terjun Di Bengkulu Dan Sekitarnya Terbaru Tahun 2024

Berikut ini adalah tambahan beberapa tempat wisata air terjun yang tak kalah menarik di Bengkulu yang bisa kamu jelajahi:

Air Terjun Mata Air Panas Grojogan Sewu Rejang Lebong

Air Terjun Grojogan Sewu Rejang Lebong adalah wisata pemandian air panas yang terletak di Desa Sumber Urip, Bengkulu.

Lokasinya berdekatan dengan Gunung Kaba yang masih aktif, sehingga tidak mengherankan jika daerah ini memiliki sumber mata air panas alami.

Area dekat gunung berapi biasanya memiliki geothermal, yang menjadi penyebab keberadaan pemandian air panas alami di daerah wisata ini.

Salah satu objek wisata yang terkenal di Rejang Lebong adalah Grojogan Sewu, tempat pemandian air panas yang hanya memerlukan biaya tiket masuk sebesar lima ribu rupiah saja.

Air Terjun Tri Sakti

Air Terjun Tri Sakti merupakan salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Belitar Seberang, Kecamatan Sindang Kelingi, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu.

Air terjun ini dikelilingi oleh hutan hijau yang asri dan tersembunyi, menambah keindahan alam yang eksotis.

Tempat wisata ini sangat populer di Provinsi Bengkulu, terutama bagi pencinta alam.

Air Terjun Tri Sakti, juga dikenal sebagai Air Terjun Tri Muara Karang, dapat ditemukan di Kabupaten Rejang Lebong.

Jika Anda mengunjungi Desa Wisata Belitar Seberang di kabupaten yang sama, salah satu daya tarik wisatanya adalah air terjun ini.

Uniknya, Air Terjun Tri Sakti memiliki air panas dan dingin, sehingga menghadirkan pengalaman berenang yang menarik.

Lokasi yang sejuk, asri, dan tersembunyi menjadikan Air Terjun Tri Sakti sebagai destinasi wisata yang wajib dikunjungi di Bengkulu.

Air Terjun Palak Siring Kemumu

Air Terjun Palak Siring Kemumu yang terletak di Jalan Jendral Ahmad Yani, Kemumu, Kecamatan Arga Makmur, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu, menawarkan keindahan alam yang menakjubkan dan air terjun yang sangat jernih

. Pengunjung yang ingin mengunjungi Air Terjun Palak Siring Kemumu harus siap dengan trek menurun yang dilalui melalui banyak anak tangga, sehingga fisik yang prima sangat diperlukan. Namun, perjalanan tersebut sangatlah sepadan dengan keindahan alam yang menunggu di sana.

Selain menikmati keindahan air terjun yang jernih, pengunjung beruntung juga dapat melihat bunga langka Rafflesia Arnoldii, atau padma raksasa, yang dikenal sebagai bunga terbesar di dunia.

Bunga ini sangatlah langka dan hanya dapat ditemukan di daerah tertentu di Indonesia, sehingga merupakan hal yang sangat istimewa bagi para pengunjung.

Oleh karena itu, Air Terjun Palak Siring Kemumu adalah tujuan wisata yang sangat direkomendasikan bagi para pencinta alam dan penggemar fotografi alam.

Air Terjun Paliak Embong

Air Terjun Paliak Embong merupakan destinasi wisata yang terletak di Embong, Kecamatan Uram Jaya, Kabupaten Lebong, Bengkulu.

Wisata alam ini dikelilingi oleh hutan tropis yang masih sangat asri, menambah keindahan alamnya yang menakjubkan.

Perjalanan menuju Air Terjun Paliak Embong memang cukup menantang, namun kelelahan akan terbayar setelah wisatawan melihat air terjun beraliran deras setinggi sekitar 30 meter ini.

Selain itu, wisatawan juga bisa bersantai menikmati keindahan alam di sekitar area air terjun.

Menariknya lagi, Air Terjun Paliak Embong berada di dalam kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS).

Hal ini membuat destinasi wisata ini menjadi semakin menarik bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan alam dan keanekaragaman hayati yang ada di TNKS.

Air Terjun Curug Sembilan

Air Terjun Curug Sembilan terletak di Tanah Hitam, Marga Sakti, Kec. Padang Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara, Bengkulu.

Seperti namanya, air terjun ini menawarkan pemandangan sembilan aliran air terjun yang mengalir bersamaan.

Meskipun memiliki pemandangan yang memukau, wisatawan harus memperhatikan jarak tempuh dan medan yang menantang saat menuju ke lokasi.

Beberapa titik di sepanjang perjalanan menuju Air Terjun Curug Sembilan cukup licin dan berbahaya jika tidak hati-hati.

Namun, keindahan alam yang dikelilingi oleh hutan tropis yang asri membuat perjalanan tersebut terbayar.

Air Terjun Curug Sembilan di Kabupaten Bengkulu Utara merupakan destinasi wisata yang cocok bagi pencinta alam dan petualangan.

Air Terjun Tangga Seribu Kepala Curup

Air Terjun Tangga Seribu Kepala Curup terletak di daerah Curup, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu.

Tempat wisata ini menjadi salah satu daya tarik pariwisata Kabupaten Rejang Lebong yang beragam.

Air Terjun Tangga Seribu terletak di Dusun Gardu Desa Kepala Curup, Kecamatan Binduriang atau di kawasan Lembak.

Lokasinya strategis, hanya sekitar 1 kilometer dari jalan lintas Curup – Lubuklinggau.

Namanya “Tangga Seribu” diambil dari jumlah anak tangga yang harus dilalui untuk mencapai air terjun ini, meskipun sebenarnya tidak sampai seribu.

Meski menantang, perjalanan menuju air terjun ini sangat terbayar dengan keindahan alam yang menakjubkan.

Tangga yang harus dilewati sebenarnya dibuat untuk akses ke gardu Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hydro (PLTMH) yang berada di dekat air terjun ini.

Namun, pengunjung dapat menikmati keindahan air terjun yang berada di dekat gardu PLTMH tersebut.

Jadi, bagi pecinta wisata alam, Air Terjun Tangga Seribu Kepala Curup dapat menjadi pilihan yang menarik untuk dikunjungi.

Daftar Tempat Wisata Pulau, Danau Dan Bukit Di Sekitar Bengkulu Terbaru Tahun 2024

Daftar Tempat Wisata Pulau, Danau Dan Bukit Di Sekitar Bengkulu Terbaru Tahun 2024
Bukit Kaba adalah kawasan yang berada di dekat Kawah Gunung Kaba yang menarik untuk dikunjungi.

Berikut ini adalah tempat wisata berupa pulau, danau dan bukit dengan pemandangan indah yang dapat kamu kunjungi saat jelajah ke Bengkulu:

Pulau

Ke Bromo Lewat Kepanjen – Bululawang – Poncokusumo

Mengapa Memilih Rute Baru? Saat saya berencana untuk mengunjungi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dari Blitar, saya ingin mencoba rute yang berbeda dari sebelumnya. Selain untuk menghindari kemacetan di Kota Malang dan Probolinggo, saya juga tertarik untuk menjelajahi daerah-daerah baru yang mungkin belum pernah saya kunjungi sebelumnya. Inilah mengapa saya memilih rute Blitar – Kepanjen – Bululawang – Poncokusumo – Gubukklakah – Ngadas – Padang Savana Bromo – Padang Pasir Bromo – Cemorolawang.

Video Petualangan Seru ke Bromo Lewat Rute Alternatif Kepanjen – Bululawang – Poncokusumo

 

 

My Instagram : instagram.com/catperku
My Youtube : youtube.com/@catperku

Eksplorasi di Kepanjen dan Bululawang

Perjalanan dimulai dari Blitar dan pertama-tama saya melewati Kepanjen dan Bululawang.

Kedua kota ini memiliki pesona sendiri dengan suasana pedesaan yang tenang dan udara segar.

Saya sempat berhenti sejenak untuk menikmati pemandangan perbukitan dan sawah yang hijau di sekitar kota ini.

Di sini, saya juga mencoba kuliner lokal seperti sate kelinci dan nasi pecel, yang ternyata sangat lezat!

[ Baca Juga: Rute Ke Bromo Lewat Desa Ngadas – Padang Savana Bromo ]

Menelusuri Jalanan Pedesaan Menuju Poncokusumo

Setelah melewati Kepanjen dan Bululawang, perjalanan dilanjutkan menuju Poncokusumo.

Jalanan yang kami lalui semakin memasuki daerah pedesaan dengan pemandangan persawahan dan kebun-kebun buah di sepanjang jalan.

Udara segar dan hawa sejuk membuat perjalanan semakin menyenangkan.

Mengeksplorasi Gubukklakah dan Ngadas

Setelah melewati Poncokusumo, kami melanjutkan perjalanan menuju Gubukklakah dan Ngadas.

Di Gubukklakah, kami sempat mampir sebentar untuk istirahat dan menikmati kopi lokal di salah satu warung kopi di pinggir jalan.

Selain itu, kami juga singgah sejenak di Ngadas untuk menyaksikan keindahan pegunungan yang mengelilingi desa ini.

[ Baca Juga: Padang Savana Bromo dan Bukit Teletubbies Apakah Tempat Yang Sama? ] 

Keindahan Alam di Padan Savana dan Padang Pasir Bromo

Saat menjelang sore, kami tiba di Padang Savana, sebuah dataran tinggi yang terkenal dengan padang rumputnya yang luas dan pemandangan yang memukau.

Di sini, kami berhenti sejenak untuk menikmati matahari terbenam dan mengabadikan momen indah tersebut.

Setelah itu, perjalanan dilanjutkan menuju Padang Pasir Bromo, di mana kami dapat melihat secara langsung keindahan alam yang unik dari kawasan tersebut.

Sampai di Cemorolawang: Akhir Perjalanan yang Memuaskan

Akhirnya, setelah melewati berbagai daerah yang menarik, kami tiba di Cemorolawang, pintu masuk utama menuju Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Meskipun perjalanan cukup panjang, tetapi semua rasa lelah terbayar lunas ketika kami disambut oleh keindahan alam yang memukau di Bromo.

Kami menginap semalam di sini untuk mempersiapkan diri menjelajahi keindahan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru keesokan harinya.

[ Baca Juga: Trekking Ke Gunung Bromo Via Cuban Pelangi, Desa Ngadas ]

Kesimpulan

Perjalanan dari Blitar ke Bromo melalui rute alternatif ini membawa banyak pengalaman baru dan petualangan yang seru.

Dari melewati desa-desa pedesaan hingga menyaksikan keindahan alam yang memukau, setiap momen perjalanan memberikan kesan yang tak terlupakan.

Bagi Anda yang ingin menjelajahi Bromo dari sisi yang berbeda, mencoba rute ini bisa menjadi pilihan yang menarik!

Nasi Jinggo Pemadam Kelaparan Khas Bali!

Apakah kamu pernah mencicipi Nasi Jinggo atau Nasi Jenggo salah satu kuliner khas Bali ini?

Selama tinggal di Bali, saya punya satu makanan andalan ketika saya sedang ingin ngirit atau sedang bokek karena kebanyakan traveling.

Makanan yang satu ini mirip dengan “Nasi Kucing“ yang ada di Jawa.

Tetapi  cara penyajian dan isinya sedikit berbeda.

Namannya juga, dibali makanan ini lebih terkenal dengan nama Nasi Jinggo.

Kalau kamu liburan ke Bali, wajib banget cobain kuliner Bali yang satu ini.

Meskipun murah, porsinya bisa dibilang cukup lumayan untuk mengisi perut yang kelaparan.

Untuk sarapan pagi, sebungkus saja sudah cukup untuk mengganjal perut.

Sementara itu jika untuk makan siang, saya sarankan untuk membeli dua porsi atau dua bungkus untuk kenyamanan.

Nasi Jinggo Si Penyelamat Perut Kelaparan Ketika Lagi Bokek!

Nasi Jinggo lengkap dengan sambal pedas dan lauknya.
Nasi Jinggo lengkap dengan sambal pedas dan lauknya.

Nasi Jinggo ini pertama kali saya kenal ketika traveling ke Bali pada tahun 2010 lalu.

Waktu itu nasi ini adalah makanan paling murah yang pernah saya makan selama traveling di Bali.

Memang harga dari Nasi Jinggo rata – rata mulai dari Rp. 2500 – Rp. 7000, tergantung dimana si penjual Nasi Jenggo berjualan.

Kalau jualannya di sekitar Pantai Kuta pastinya lebih mahal jika dibandingkan dengan penjual di area Denpasar kota dong.

Soalnya, area sekitar Kuta kan memang tempat turis.

Biasanya di sekitar tempat turis itu beli apapun mahal, termasuk nasi yang menjadi salah satu ciri khas Bali ini.

Tapi meski begitu, ini masih lebih murah dibanding makanan lainnya.

(Baca Juga : Alkisah “Warung Jawa”)

Tipikal Nasi Jinggo yang sering dijual di Bali
Tipikal Nasi Jinggo yang sering dijual di Bali

Porsi Yang Pas Untuk Sarapan Pagi

Sekarang, begitu tinggal di Bali, Nasi Jenggo ini malah sering menjadi menu sarapan pagi saya.

Bukan karena murahnya saja ya, tetapi memang karena porsi Nasi Jinggo pas banget untuk orang yang enggak bisa makan banyak ketika pagi hari seperti saya.

Ya, nasi ini sempurna buat sarapan pagi, dengan penyajiannya yang sederhana.

Biasanya nasi ini dibungkus dengan daun pisang atau kertas minyak.

Seporsi nasi yang sedikit, cukup untuk sarapan pagi lengkap dengan variasi lauk seperti ayam, daging sapi, telur atau ikan laut lengkap dengan sayuran.

Saking sedikitnya, seporsi nasinya saja bahkan ada yang bisa dihabiskan dengan beberapa sendok nasi saja.

Yah, yang penting bisa untuk mengganjal kelaparan di waktu pagi deh.

Saya memang paling males makan banyak ketika pagi hari.

Bisa bisa sampai di tempat kerja malah mengantuk nanti.

Makanya, saya lebih seneng beli nasi ini sebelum berangkat kerja.

Makanan yang cukup mewah untuk sarapan pagi, mengingat isi Nasi Jinggo secara umum terdiri nasi putih atau nasi kuning yang ditambah dengan lauk pauk berupa telur, daging ayam atau sapi.

Tidak ketinggalan pula sambal yang biasanya super pedas! Nah, hati – hati nih!

Buat yang gak terlalu suka sama sambal, bisa minta yang gak ada sambalnya.

Atau sebaliknya, buat yang hobi makan sambal, bisa minta ke penjualnya untuk tambah.

Biasanya mereka menyediakan sambal ekstra secara gratis!

Beberapa penjual kadang juga menjual beberapa lauk ekstra seperti ceker ayam pedas, telur puyuh dan masih banyak lainnya.

Namun lauk ekstra itu dijual secara terpisah, dan harganya sering lebih mahal dari pada Nasi Jinggo-nya sendiri.

Jadi, buat yang niatnya ngirit cukup beli nasinya, tanpa lauk ekstra.

Tetapi jika niatnya kuliner, jangan sampai ketinggalan beberapa lauk ekstra tadi.

Kalau kata saya, kurang lengkap lah!

(Baca Juga : Masakan Khas Bali, Ayam Betutu Khas Gilimanuk)

Ceker Ayam pedas sebagai pelengkap tambahan Nasi Jinggo yang dijual terpisah
Ceker Ayam pedas sebagai pelengkap tambahan Nasi Jinggo yang dijual terpisah

Sejarah Kuliner Nasi Jinggo Bali

Dari sejarahnya, entah dari mana nama Nasi Jinggo ini berasal, ada yang bilang kalau kuliner ini isudah ada sejak tahun 80 an.

Disebutkan kalau nasi jinggo pertama kali dijual di Pasar Kumbasari Jalan Gajah Mada, Denpasar yang beraktivitas selama 24 jam

Konon ada yang bilang kalau nama Nasi Jinggo ini berasal dari bahasa china yang artinya 1500 “seribu lima ratus”.

Enggak tahu bener atau enggak, tapi kenyataannya sekarang sudah tidak mungkin lagi menemukan nasi ini dengan harga dibawah Rp. 2500.

*tolong di klarifikasi ya buat yang bisa bahasa china :D*.

Lalu ada juga versi lain yang menyebutkan asal nama jinggo berasal dari judul film “Djanggo” yang sedang populer pada masa itu.

Ada pula yang bilang kalau nama kuliner khas Bali ini berasal dari kata “jagoan”, yaitu para pengendara motor asli Bali.

Dimana nasi jenggo ini adalah makanan favorit para pengendara motor tersebut sehabis jalan jalan malam.

Entah mana yang benar, namun yang jelas kuliner ini melekat erat dengan ciri khas Bali yang bisa kamu coba ketika liburan kesana.

Makanya, makanan yang satu ini bisa dibilang juga sebagai makanan khas dari Bali loh.

Belum pernah saya menemukan Nasi Jenggo diluar Bali.

Di Denpasar nasi ini banyak ditemukan di pusat kota atau di sekitar area Kuta.

Cari saja penjual yang menjajakan nasi dengan sepeda motor.

(Baca Juga : Soto khas Betawi Sunda Kelapa, Cita Rasa Betawi di Pulau Dewata)

Mereka banyak ditemui di tepi jalan, dan biasanya mereka mempromosikannya dengan spanduk “Jual Nasi Jinggo”.

Saya sendiri punya langganan makanan khas bali yang enak ini di dekat kantor.

Porsi dan haganya pas banget buat sarapan pagi.

Tidak berlebih, tidak pula kurang hingga membuat saya masih kelaparan 🙂

Nah, jadi buat yang kebetulan nyasar, atau lagi backpacking ke Bali, nasi ini bisa jadi alternatif buat menghemat budget loh!

Makanan khas bali yang satu ini juga mulai terkenal. Saking terkenalnya, si chef Farah Quinn juga bikinin Nasi Jinggo buat menu inflightnya si Air Asia.

Cuman, ya gitu, harganya jadi melambung tinggi, Rp 39.000 seporsinya!

Wedew, ada sekitar 10 kali lipat tuh harganya!

Yah, yang mana saja,yang jelas jangan sampai enggak nyoba yang namanya Nasi Jinggo kalau sedang berada di Bali ya!!

Berani Bermimpi, Berani Traveling, Berani Bertualang!
Ikuti travel blog catperku di social media : Instagram @catperku, Twitter @catperku & like Facebook catperku. Travel blog catperku juga menerima dukungan dengan donasi, dan atau ajakan kerjasama.

Wisata Pemandian Air Panas Grojokan Sewu Rejang Lebong

Onsen dari Bengkulu, wisata pemandian air panas Grojokan Sewu Rejang Lebong, seperti apa sih?

Jadi karena lokasi Desa Sumber Urip ini berada di dekat Gunung Kaba yang masih aktif, nggak kaget lagi kalau desa ini juga punya tempat wisata pemandian air panas yang masih alami.

Memang biasanya area dekat gunung berapi itu akan terdapat Geothermal.

Karena itu desa wisata di Bengkulu ini juga memiliki sumber mata air panas alami yang sempat saya kunjungi.

Tempat wisata di Rejang Lebong Bengkulu ini terkenal sebagai pemandian air panas Grojokan Sewu, tiket masuknya cuma lima ribu rupiah saja!

Kali ini saya berkunjung dalam rangka famtrip kunjungan ke desa wisata, bareng Bajindul Gokil Abis dan Kawan-Kawan!

Cuma sayang saya nggak mandi, karena celana saya sobek waktu naik ke Gunung Kaba pake motor trail!

Ya sudah, yang penting saya sempat merendam kaki di Pemandian Air Panas Grojokan Sewu yang ada di Desa Sumber Urip.

Untuk video suasana di tempat wisata pemandian air panas di Rejang Lebong Bengkulu bisa ditonton sampai selesai pada channel Youtube saya dibawah ini.

 

 

Setelah nonton  jangan lupa like, share dan subscribe ya!

Nama Tempat Wisata Pemandian Air Panas Grojokan Sewu Rejang Lebong Bengkulu Mirip Dengan Beberapa Destinasi Lain

Nama Tempat Wisata Pemandian Air Panas Grojokan Sewu Rejang Lebong Bengkulu Mirip Dengan Beberapa Destinasi Lai

Waktu pertama kali tahu tempat wisata ini saya agak kaget, karena namanya mirip dengan beberapa destinasi wisata.

Salah satunya adalah wisata grojogan sewu di Tawangmangu yang juga pernah saya kunjungi.

Mungkin karena kondisinya mirip, ada air yang terjun dari atas namanya beda.

Meskipun sebenarnya lokasi dan pengalaman wisata yang didapatkan akan berbeda.

Tidak mengapa kalau arti atau namanya mirip, dimana Grojogan sendiri artinya: air yang terjun, sedangkan sewu artinya: seribu  ( dalam bahasa Jawa)

Atau dalam bahasa setempat bisa juga diterjemahkan sebagai Pacoa Seribeu (pancuran seribu).

Karena Grojokan Sewu Rejang Lebong ini sendiri adalah berupa tempat wisata pemandian air panas, tak seperti yang lainnya.

Mungkin karena terdapat air terjun, dan banyak mata air yang mengucur jadilah dikenal dengan nama yang sekarang ini.

Bisa Berendam Di Kolam Air Panas Alami

Daya tarik wisata pemandian air panas Bengkulu Grojokan Sewu Rejang Lebong ini tidak hanya berupa air terjun saja, namun pengunjung bisa berendam juga disini.

Karena ada beberapa kolam yang sengaja dibuat untuk menampung air panas alami sebelum mengalir ke sungai yang ada di sekitarnya.

Air panas yang ada disini suhunya pas dan nyaman untuk berendam, tidak terlalu panas.

Jadi kalau kamu berkunjung ke Rejang Lebong Bengkulu, sempatkan diri untuk mampir kesini ya!

Alamat, Lokasi Dan Cara Pergi Ke Tempat Wisata Pemandian Air Panas Grojokan Sewu Rejang Lebong Bengkulu

Pemandangan di sepanjang perjalanan seperti ini.

Alamat tempat wisata ini sendiri berada di Jalan Bukit Kaba, Sumber Urip, Kec. Selupu Rejang, Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu, atau bisa kamu temukan pada lokasi Google Maps Disini.

Lokasinya berada tak jauh dari kawasan Wisata Bukit Kaba, jadi mungkin bisa berkunjung kesini untuk relaksasi setelah mendaki Bukit Kaba.

Perjalanan menuju lokasi tempat wisata ini juga akan menyenangkan, karena akan melewati area pedesaan.

Di sepanjang perjalanan akan terlihat area ladang dan sawah yang subur, dimana mayoritas menanam berbagai macam sayur dan tanaman perkebunan lain.

Sesekali mungkin kamu akan berpapasan dengan petani setempat selama perjalanan ke tujuan.

Tentu saja ini akan menjadi pengalaman yang menyenangkan dan tak terlupakan, setelah penat dengan kesibukan di Kota.

Nah, tunggu apa lagi, ayo berkunjung ke Pacoa Seribeu (pancuran seribu) AKA wisata pemandian air panas Grojokan Sewu Rejang Lebong!

Ayo liburan ke Pacoa Seribeu (pancuran seribu) AKA wisata pemandian air panas Grojokan Sewu Rejang Lebong!

—–
My Instagram : instagram.com/catperku
My Travel Blog : catperku.com
—–

Pesona Wasabi NUA, Restoran Keren Di Tengah Laut Wakatobi!

Sebenarnya saya hampir melewatkan Wasabi NUA karena malas bangun.

Setelah beberapa hari kurang tidur, begadang, keseringan bangun pagi… Badan hampir remuk deh.

Apalagi hari sebelumnya saya dihajar panas matahari Pulau Kaledupa.

Saya hampir terkena heat stroke. Derita itu juga belum berakhir, karena malam sebelumnya saya harus berlayar ke Pulau Wangi Wangi dari Kaledupa.

Lengkap sudah! Badan remuk redam. Ya, sudah beberapa hari saya berada di Wakatobi, menjelajah kepulauan yang pernah saya datangi di tahun 2013 ini.

Kalau di tahun 2013 saya hanya berkunjung ke Wangi Wangi dan Tomia, kali ini saya berkunjung ke semua pulau utama Wakatobi, ditambah Pulau Hoga yang berada tak jauh dari Kaledupa.

Namun, Wakatobi akan saya ceritakan di beberapa tulisan setelah ini ya.

Tentunya akan ada banyak sekali cerita menarik tentang kabupaten kepulauan di Sulawesi Tengara ini nanti.

Stay tune saja di travel blog catperku.com ini!

Wasabi NUA terlihat cantik dari foto udara
Wasabi NUA terlihat cantik dari foto udara

Kembali ke Wasabi NUA.

Apa sih sebenarnya tempat ini?

Pulau kecil, tempat wisata, atau apakah sebenarnya?

Saya sebenarnya juga tidak akan pernah tau tempat ini kalau nggak ikut tim media meliput Wasabi NUA.

Coba saja saya memutuskan untuk tetap tidur di hotel, saya pasti nggak akan mendapatkan foto keren seperti di bawah ini.

Sampai dapat 1400++ Instagram likes tanpa ngiklan coba?

Sekilas tempat ini tampak seperti pulau karang kecil di tengah lautan.

Namun jika dilihat dengan lebih seksama lagi, sebenarnya Wasabi NUA ini adalah sebuah restoran dan rumah makan yang berdiri diatas pulau karang kecil.

Tempat ini hanya dipisahkan oleh jembatan kayu dengan Pulau Wangi Wangi.

Jadi jika ingin menuju ke Wasabi NUA ini hanya perlu naik mobil atau kendaraan lain dengan menempuh waktu sekitar 5 menit dari Wanci.

Nggak perlu sewa perahu atau berjam-jam berlayar seperti ketika ke Pulau Tomia.

Saya beneran enggak menyangka lho, kalau ada tempat sekeren ini berada tak jauh dari hotel tempat saya menginap di Wangi Wangi.

Restoran di Wakatobi ini hanya terpisahkan oleh jembatan kayu dari Wangi Wangi
Restoran di Wakatobi ini hanya terpisahkan oleh jembatan kayu dari Wangi Wangi

Singkatnya, ini adalah sebuah tempat makan dan restoran yang unik nan asik di Wakatobi.

Kalau boleh saya bilang, tempatnya paling keren di Wangi Wangi!

Berada di sebuah karang kecil, menghadap lautan lepas dengan khas udara laut yang segar.

Kalau saja kemarin ada banyak free time, sudah pasti saya akan banyak menghabiskan waktu bersantai di Wasabi NUA.

Restoran di Wakatobi yang satu ini memang terlihat berbeda dengan yang lainnya.

Wasabi NUA memanfaatkan pulau karang alami dimana diatasnya dibangun restoran.

Makan disini itu rasanya kayak sedang makan di atas kapal pesiar, namun tak bergerak. Jadi, jangan khawatir mabuk laut disini. Karena nggak ada goncangan sama sekali.

Terus, gimana dengan rasa masakan Wasabi NUA?

Jangan-jangan tempatnya doang yang bagus, tapi rasa masakannya biasa.

Sebelumnya saya juga sempat ragu ketika baru datang.

Namun mengingat hampir 5 harian saya di Wakatobi belum menemukan masakan yang gak enak, saya jadi tetap optimis dengan rasa masakan di Wasabi NUA.

Bisa makan sambil menikmati lautan lepas disini
Bisa makan sambil menikmati lautan lepas disini

Di Wasabi NUA Kemarin saya sempat mencoba beberapa masakan khas Wakatobi seperti Sup Ikan Parende, Tuna steak, dan Ikan bakar colo-colo.

Ternyata, masakannya enak banget, seperti yang sudah saya coba selama di Wakatobi.

Favorit saya tentu Ikan bakar colo-colo.

Terus, disini kemarin saya juga cobain Tuna Sashimi. Seperti dugaan saya, daging ikan tuna yang dijual disini begitu segar.

Teksturnya begitu lembut ketika dikunyah, dan nggak amis. Nggak kalah dengan daging tuna yang saya coba di Jepang dan beberapa restoran sushi di Jakarta.

Tapi maaf, saya kelupaan foto makanannya.

Sebagai food blogger gagal, kecepatan saya menyantap makanan jauh lebih kencang daripada kecepatan tangan untuk memencet shutter kamera.

Hasilnya, saya selalu makan dulu baru ingat masalah fotoin makanan.

Jadi sudah tahu kan kenapa tak banyak review makanan di travel blog saya?

Iya, saya jauh lebih suka makan daripada sekedar foto makanan 😀

Waktu terbaik untuk berkunjung kesini adalah sore hari menjelang sunset dan ketika air laut sedang pasang seperti ini
Waktu terbaik untuk berkunjung kesini adalah sore hari menjelang sunset dan ketika air laut sedang pasang seperti ini

Tentu nggak ada alasan lagi untuk tidak merekomendasikan pada kalian agar berkunjung ke salah satu restoran dengan view terbaik di Wakatobi ini.

Terus, sebenarnya waktu terbaik berkunjung ke Wasabi NUA adalah sore hari menjelang sunset.

Namun datang pagi hari untuk ngopi dan sarapan pagi juga asik kok.

Ketika pagi hari restoran ini belum terlalu ramai. Jadi masih asik untuk bersantai sekaligus berfoto-foto.

Usahakan datang ketika air laut sedang pasang, dengan begitu hasil foto disini akan lebih keren.

Oke, kamu sudah mau pergi kesini?

Jembatan kayu disini juga salah satu spot asik untuk berburu foto, apalagi kalau ada modelnya kayak gini
Jembatan kayu disini juga salah satu spot asik untuk berburu foto, apalagi kalau ada modelnya kayak gini

Gampang kok menemukan temapat ini!

Wasabi NUA ini berada di Jl. Poros Sombu Bandara No.5 Desa Wangi-Wangi, Kabupaten Wakatobi, Sulaw, Sombu, Wangi-Wangi, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara.

Kamu bisa dengan mudah mencari lokasinya dengan aplikasi peta di smartphone dengan menggunakan petunjuk lokasinya disini. Jangan lupa ajak saya ya kalau mau kesini!

Hainan Traditional Cultural Museum for Li And Miao Nationalities

Jadi waktu main ke Hainan kemarin, sempet mampir ke Hainan Traditional Cultural Museum for Li And Miao Nationalities! Lalu bagian dalam museum ini seperti apa sih?

Jadi bisa dibilang museum ini adalah simbol keragaman dan lingkungan budaya yang identik dengan pulau Cina dengan nama yang sama.

Museum ini adalah rumah bagi ribuan objek, relik dan artefak yang tak terhitung jumlahnya.

Pada museum ini juga memiliki berbagai macam elemen multimedia yang ditampilkan secara interaktif.

Museum di Hainan ini pertama kali dibuka pada November 2008.

Setelah fase kedua proyek selesai, pada Mei 2017, ruang fisik memperoleh amplitudo baru, sepenuhnya mengubah lanskap Guoxing Avenue di Haikou.

Bagian Dalam Hainan Traditional Cultural Museum for Li And Miao Nationalities

 

Museum ini bertetangga dengan Perpustakaan Hainan dan Pusat Seni Pertunjukan Hainan.

Tempat wisata di Hainan ini menawarkan perjalanan ke masa lalu dengan sedikit sentuhan modernitas yang menggambarkan dan mendefinisikan Hainan dan Haikou di masa depan.

Dengan total luas area pameran 12 ribu meter persegi, Hainan Traditional Cultural Museum for Li And Miao Nationalities memiliki ruang yang dirancang untuk pameran permanen dan sementara.

Jadi museum ini ideal bagi pengunjung untuk menikmati, menyerap kekayaan sejarah dan warisan yang dipamerkan selama berjam-jam dengan tempo yang perlahan.

Bagian Dalam Hainan Traditional Cultural Museum for Li And Miao Nationalities

Sejak dibuka, Museum Hainan yang kolosal telah menerima ribuan pengunjung setiap harinya, termasuk para pemimpin dari Tiongkok.

Disebutkan kalau setiap tahun, rekor pengunjung baru dipecahkan, dengan turis yang tertarik oleh efek magnetis dari budaya lokal, di samping tradisi etnis minoritas yang ada di pulau itu.

Bangunan museum, yang dianggap sebagai salah satu dari enam bangunan terindah di Hainan, dibagi menjadi beberapa lantai yang menyajikan konten berbeda kepada pengunjung.

Di bawah tema “Nan Mingqi Dian”, museum mengusulkan beberapa pameran mendasar: “Nan Mindqi Dian”(南溟奇甸, yang mempromosikan perjalanan melalui peradaban maritim di Laut Cina Selatan; “Laut Luar – Tampilan Sejarah Hainan”, yang menyajikan, secara interaktif, sejarah pulau itu; dan “Pameran adat antara Dewa-Hainan”, yang menampilkan pakaian, tradisi, dan warisan budaya takbenda Hainan sendiri.

Melalui lantai museum yang berbeda, juga dimungkinkan untuk mengagumi berbagai koleksinya yang unik.

Antara lain, ribuan artefak dari periode dinasti Tang dan Song, potongan porselen dari dinasti Song dan Qing, dan benda-benda perunggu dari periode dinasti Han.

Di dalam ruang, budaya aborigin juga memiliki ruang khusus, di samping sumber daya endogen.

Di salah satu atrium utama, puing-puing kapal tenggelam “Huaguangjiao One” ditampilkan.

Hainan Traditional Cultural Museum for Li And Miao Nationalities ini bisa dikunjungi secara individu atau kelompok.

Museum juga menyediakan pemandu profesional untuk menemani pengunjung selama kunjungan mereka, serta panduan audio yang tersedia dalam berbagai bahasa seperti Cina, Inggris, Jepang dan Rusia.

Hainan Traditional Cultural Museum for Li And Miao Nationalities ini bisa dikunjungi secara individu atau kelompok.

Tips Ketika Berkunjung

Jika kamu mengunjungi Hainan, wajib mampir ke museum ini untuk mengetahui sejarah Hainan.

Baik untuk mengenal sejarah kontemporer wilayah itu secara lebih mendalam atau menemukan warisan yang kaya dari etnis minoritas lokal.

Museum buka dari hari Selasa sampai Minggu ( Senin tutup ), dari jam 09:00 dan 17:00 waktu setempat.

Tiket masuk ke Museum Hainan gratis, tetapi ada maksimal penerbitan harian maksimum 5.000 tiket, hingga pukul 16:00.

Setelah lewat jam tersebut tidak ada lagi penjualan tiket, dan disarankan untuk kembali pada esok hari.

—–
My Instagram : instagram.com/catperku
My Travel Blog : catperku.com